DA Story: "I do!"

12 Agustus 2017 - Hari itu cuaca cukup cerah. Saya yang kebetulan sedang di Bandung, berencana jalan-jalan pada akhir pekan. Entah mengapa tujuan yang dipilih adalah Taman Hutan Raya. Setiba di sana, kami membeli tiket dan mengikuti petunjuk jalan. Sebagai penyuka kegiatan alam, jalan di hamparan taman hutan seperti ini tentu membuat saya sumringah. Lokasinya yang berada di dataran tinggi membuat udara di tempat ini terasa sejuk. Sepanjang perjalanan, kami menemukan beberapa obyek wisata lain seperti Goa Belanda dan Goa Jepang. Dari lorong goa Jepang, kami melanjutkan perjalanan dan tiba di sebuah jembatan panjang yang entah apa namanya. Bagus banget, dan saat itu hanya ada dua perempuan yang sedang berfoto di sana. Tentu saja kami gerak cepat ambil posisi 'antri'.





Setelah mengambil beberapa gambar dengan segala pose, tibalah kita di saat yang tak terduga, di bawah ini...


Yhaaa w dilamar, gaes! No flashy dress, full course meal, glasses of wine, even musik jazz ala barat. Mamase memilih momen ini karena katanya ini yang paling pas sama karakter saya yang suka pecicilan di alam ghaib. Soswitt banget kan sempet setting kamera segala. Dalam keadaan bersimbah keringat di tengah jembatan yang sedikit berayun, kuterima pinangan mamase (untung cincinnya nggak jatuh. Wk!). Ada yang punya pengalaman dilamar dengan cara yang unik?

Comments

Popular Posts