Awal
: jh
yang kupikir lautan, rupanya
dada yang kini berdebur
yang kupikir langit, rupanya
kepala yang tak henti meletup
kau ombak dan kembang api,
mantra pengusir sepi
jika diizinkan, biar kurapal
dirimu setiap hari --
-- menghidupkan jiwa yang lama mati
Menjangan, 2016
d.
Comments
Post a Comment